Kamis 18 Apr 2013 21:05 WIB

Pasien Jamkesmas Paling Banyak Kunjungi RSU

Rep: Nurhamidah/ Red: Djibril Muhammad
jamkesmas
jamkesmas

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Pasien yang menggunakan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas) atau Askin, paling banyak terdaftar sebagai pasien di RSU Kabupaten Tangerang. Dalam tiga bulan terakhir tercatat jumlah pasien jamkesmas terdapat 6 ribu lebih yang mengunjungi rumah sakit tersebut.

Koordinator Hukum Publikasi dan Informasi, Rumah Sakit Umum (RSU) Kabupaten Tangerang, Ahmad Nizar, Kamis (18/4), memaparkan jumlah keseluruhan pasien rawat jalan pada Januari berjumlah 14.686 dan untuk jumlah pasien pengguna Jamkesmas sebanyak 6.267.

Untuk Februari jumlah seluruh kunjungan pasien adalah 13.379 orang dengan jumlah pengguna Jamkesmas mencapai 6.209. Sementara untuk Maret jumlah kunjungan mencapai 13.404 dengan jumlah pengguna Jamkesmas yaitu 6.251.

Ia menambahkan poliklinik yang paling banyak jumlah pasiennya selama tiga bulan terakhir adalah Poliklinik

penyakit dalam. Pada Januari 2013 sebanyak 2.428 pasien, Februari yaitu 2.428 pasien, dan Maret 2.557 pasien.

Sementara itu, untuk kunjungan pasien per hari nya bisa berkisar antara 600–700 lebih pasien yang mengunjungi RSU untuk berobat ke seluruh poliklinik. "Rata-rata 600-an atau 700-an bahkan lebih," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement