Senin 15 Apr 2013 22:36 WIB

'Tahun Ini Pemerintah Tak Perlu Impor Beras'

Stok beras di gudang Bulog
Foto: Andika Wahyu/Antara
Stok beras di gudang Bulog

REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNGPINANG -- Ketua Komisi IV DPR, Ramahurmuzy berpendapat, pemerintah tidak perlu mengimpor beras pada 2013. Sebab stok di gudang Perum Bulog akan surplus.

"Berdasarkan data yang ada dan melihat data yang sudah dikeluarkan Badan Pusat Statistik akan terjadi surplus. Kami minta tahun ini tidak ada impor beras sama sekali," kata Ramahurmuzy seusai meninjau gudang Subdivre Perum Bulog Tanjungpinang, Senin (15/4).

Ramahurmuzy berharap pemerintah lebih memprioritaskan pengadaan beras dalam negeri untuk mengisi stok Bulog. Menurutnya, pemindahan kuasa penggunaan anggaran dari Kementerian Pertanian ke Kementerian Sosial, untuk pengadaan dalam negeri lebih kepada tertib sistem administrasi anggaran.

"Bukan tidak ada hubungannya dengan budi daya atau produksi nasional tapi untuk tertib administrasi anggaran, tapi di sisi lain pengadaan dalam negeri harus tetap prioritas utama kinerja Bulog ke depan," ujarnya.

Dikatakan Ramahurmuzy, meski panen raya mulai menurun seperti di Jombang, namun harga tetap turun. "Dengan demikian diindikasikan kelebihan stok itu masih terjadi," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement