Jumat 05 Apr 2013 13:48 WIB

Kebakaran Ludeskan 18 Rumah di Samarinda

Kebakaran
Foto: allvoices.com
Kebakaran

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Kebakaran meludeskan sedikitnya 18 rumah di Jalan Aminah Syukur Gang Haji Salman Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (5/4).

Informasi yang berhasil dihimpun di lokasi kebakaran menyebutkan, kebakaran mulai berlangsung sekitar pukul 09.15 Wita.

"Api mulai terlihat berkobar dari rumah Suri sekitar pukul 09. 15 Wita dan dengan cepat merambah ke rumah warga lainnya," ungkap salah seorang saksi mata di temui di lokasi kebakaran.

Sebanyak 15 mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan terlihat sempat kesulitan memadamkan kobaran api akibat sempitnya jalan dan lokasi kebakaran dipadati warga.

Api akhirnya dapat dikuasai satu jam kemudian atau sekitar pukul 10.00 Wita setelah petugas pemadam kebakaran dibantu warga terus memblokade kobaran api agar tidak merambah ke rumah warga lainnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Samarinda Dadang Airlangga, dikonfirmasi Jumat (5/4) siang mengatakan, kebakaran yang menghanguskan 18 rumah tersebut menyebabkan 25 Kepala Keluarga atau sekitar 97 jiwa di RT 42 dan RT 32.

"Berdasarkan inventarisasi sementara, kebakaran tersebut menghanguskan 18 rumah yang mengakibatkan 97 jiwa dari 25 Kepala Keluarga kehilangan tempat tinggal," kata Dadang Airlangga.

Kerugian atas kebakaran yang berlangsung di areal seluas 1.200 meter bujur sangkar itu kata dia ditaksir mencapai Rp 1 miliar.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement