Jumat 29 Mar 2013 20:38 WIB

Ini Alasan Sutan Tak Mau SBY Jadi Ketum

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Mansyur Faqih
Sutan Bhatoegana
Foto: Edwin Dwi Putranto/Republika
Sutan Bhatoegana

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP Partai Demokrat Sutan Bhatoegana mengamini hasil survei yang dikeluarkan Lembaga Survey Nasional (LSN). Menurut Sutan, SBY sebagai kepala negara tidak perlu lagi menjabat posisi eksekutif partai. "Cukup beliau seperti kedudukan sekarang, sebagai dewan pembina dan ketua majelis tinggi," kata Sutan ketika dihubungi Republika, Jumat (29/3).

Sutan menyatakan SBY cukup berperan sebagai pengawas partai. Hal ini karena Demokrat masih banyak memiliki figur-figur yang bisa dijadikan pemimpin. "Partai Demokrat bukan krisis pemimpin," ujarnya.

Munculnya nama SBY sebagai calon ketua umum hanya strategi agar semua kader bersatu. Sutan menyatakan berharap Demokrat bisa mendapat ketua umum baru dengan cara aklamasi. "KLB sekarang harus bisa memunculkan tokoh yang bersih sebagai mitra SBY sampai 2015," kata Ketua Komisi VI DPR tersebut. 

Sebelumnya LSN menyatakan, mayoritas publik tidak menghendaki SBY menjadi ketua umum Demokrat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement