Jumat 08 Mar 2013 11:33 WIB

Dede Yusuf Tetap Tunaikan Tugas Wagub Jabar

Dede Yusuf
Foto: ANTARA
Dede Yusuf

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Meski masa jabatannya tinggal menghitung hari, Wakil Gubernur Jawa Barat, Dede Yusuf Macan Effendi tetap menunaikan tugasnya secara total.

Salah satu tugas yang dijalankan Dede ialah melakukan kunjungan ke Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jumat (8/3). Kunjungan Dede itu untuk meninjau pembangunan gorong-gorong air.

"Sampai masa jabatan saya sebagai Wagub selesai pada bulan Juni saya akan terus melaksanakan tugas-tugas Wagub dalam hal pengawasan pembangunan. Ke depan setelah tidak menjadi Wagub saya akan tetap melakukannya dalam kapasitas berbeda," kata Dede Yusuf, dalam siaran persnya.

Dede menuturkan sehari sebelumnya atau pada Kamis (7/3) ia melakukan kerjabakti peresmian pembangunan jalan warga di Desa Cibogo Hilir. Jalan warga tersebut, kata dia, menghabiskan anggaran Rp 150 juta yang bersumber dari dana stimulus PNPM sebesar Rp 22 juta, sementara sisanya merupakan sumbangan dana masyarakat.

Pada malam harinya, Dede berdialog bersama warga di Desa Selaawi, Pasawahan. Saat bermalam, Dede memilih bermalam di rumah tidak layak huni (rutilahu) ketimbang bermalam di hotel yang nyaman. Kali ini rutilahu yang diinapinya milik Somah, buruh tani berusia 69 tahun.

Dalam kunjungan tersebut wagub mengucapkan terima kasih atas militansi para relawan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Purwakarta yang proaktif memaksimalkan pembangunan di lingkungan masing-masing.

"Sampai kapanpun saya selalu dukung program PNPM, meski bukan sebagai wagub tetap saya akan support semampu saya karena pemberdayaan masyarakat merupakan perwujudan semangat gotong royong yang harus ditumbuhkembangkan untuk mewujudkan kemajuan bersama," ujar Dede.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement