REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebiasaan kecil cuci tangan ternyata mengandung manfaat yang besar untuk kesehatan.
Direktur Bina Kesehatan Anak Kemenkes dr Kirana Pritasari mengungkapkan kebiasaan cuci tangan ternyata cukup ampuh untuk menghindari berbagai macam penyakit salah satunya adalah flu burung.
"Banyak penyakit infeksi yang bisa dihindari melalui cuci tangan diantaranya diare, ISPA, tipes, cacingan, disentri, difteri, bahkan flu burung bisa dihindari dengan cuci tangan dengan benar," ujar Kirana Senin (4/3).
Kirana mengatakan, cuci tangan yang benar yaitu dengan cara membersihkan sela-sela dan ujung jari. "Cara cuci tangan yang benar yaitu dengan menggunakan air mengalir.
Sela-sela jari, punggung tangan, dan ujung jari harus digosok karena virus bakteri, kuman, ada di bagian tersebut. Kemudian, keringkan dengan handuk atau tisu yang bersih atau dikibaskan sampai kering. Jangan dielapkan ke baju atau kemeja kita," jelas Kirana.
Menurut Kirana dengan mencuci tangan yang benar tersebut maka berbagai penyakit bisa dihindari. Kirana juga menambahkan kebiasaan cuci tangan sebagai salah satu Pola Hidup Bersih Sehat (PHBS) perlu diterapkan sejak dini salah satunya melalui sekolah.
"Penerapan kebiasaan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) sebagai salah satu PHBS melalui sekolah sangat strategis karena kebiasaan kecil tersebut akan mudah terbawa hingga dewasa. Mudah-mudahan gerakan cuci tangan bisa menyehatkan generasi kita," ujar Kirana.
Lebih lanjut Kirana menuturkan kebiasaan CTPS tidak hanya diterapkan oleh masyarakat, tenaga medis pun perlu untuk membiasakan CTPS. "Di rumah sakit gerakan CTPS menjadi cara penghindaran penyakit infeksi karena itu tenaga medis pun harus menerapkan CTPS," kata Kirana.