REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Calon Gubernur Jawa Barat, Rieke Diah Pitaloka, mengaku tetap optimistis menang meskipun hasil quick count sementara berada di urutan kedua. Hal ini ia ungkapkan sebelum dirinya akan berangkat ke Bandung.
"Dari awal saya direkomendasi sampai bisa pada posisi ini modalnya cuma optimistis. Jadi ya kita harus mempertahankan optimisme," katanya di rumahnya, Jalan KH Ahmad Dahlan V No.11A, Kelurahan Kukusan, Depok, Ahad (24/2).
Ia mengatakan akan bersabar menunggu hasil penghitungan faktual berdasarkan berita acara. Rieke mengaku tak ingin terburu-buru mengaku kalah maupun menang dan ingin tetap berjuang.
"Karena tentu saja berita acara itu betul-betul akan masuk dari seluruh TPS. Ada 70 ribu lebih TPS di Jabar ini. Jadi menurut saya memang kita harus bersabar jangan terburu-buru mengaku menang. Dan juga jangan terburu-buru menyerah kalah. Jadi kita harus terus berjuanglah," katanya. Rieke juga mengingatkan kepada seluruh relawannya untuk tetap berjuang dan mudah menyerah.
Sementara menanggapi hasil quick count sejumlah lembaga survei, Dede Yusuf dan pasangannya Lex Laksamana mengaku ikhlas. Bahkan Dede memberikan selamat pada yang terpilih nantinya.
''Selamat kepada Gubernur yang terpilih. Siapapun nanti, inilah pilihan rakyat'', ujarnya pada wartawan di Hotel Patra Jasa, Ahad (24/2). Dede juga berterimakasih kepada teman-teman pendukung dan relawan yang telah berjuang keras dalam pilkada.