REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) siap menampung siapa pun yang memiliki kesamaan ideologi politik. Termasuk eks kader Partai Nasdem yang berjuang bersama Hanura.
"Hanura sangat terbuka buat siapa saja yang ingin bergabung, termasuk Mas Rofiq (Ahmad Rofiq) dan teman-temannya yang tergabung dalam gerbong besar Pak Hary Tanoe," kata Ketua DPP Partai Hanura, Saleh Husein saat dihubungi wartawan, Rabu (20/2).
Menurut dia, Hanura akan menyambut dengan tangan terbuka. Selama mereka mempunyai kesamaan pandangan dan visi dalam membangun bangsa ke depan.
Karena, lanjutnya, untuk mewujudkan cita-cita perubahan dengan hati nurani rakyat memang memerlukan keterlibatan banyak orang.
Hari ini, dikabarkan beberapa pengurus DPP Partai Nasdem akan menyatakan mundur. Sebagian besar adalah pengurus ormas sayap Nasdem yang tergabung dalam Badan Advokasi Hukum (BAHU) Nasdem.
Sebelumnya hampir seribu kader Partai Nasdem telah bergabung dengan Hanura. Mereka mengikuti jejak Ketua Dewan Pakar Partai Nasdem, Hary Tanoesudibjo yang memutuskan bergabung dengan Hanura.
Sekarang bos MNC Grup itu telah menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan di Hanura.