Senin 18 Feb 2013 16:55 WIB

Normalisasi Kali Gusur Puluhan Rumah

Rep: Riana Dwi Resky/ Red: A.Syalaby Ichsan
Warga Bantaran Kali (ilustrasi)
Foto: Republika/Adhi
Warga Bantaran Kali (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PENJARINGAN -- Normalisasi Kali Pakin yang berada di Jalan Pluit Selatan, dekat Pintu Air Waduk Pluit menggusur puluhan rumah yang berada di pinggir kali.

Proses normalisasi ini dilakukan sejak pasca banjir, 23 Januari 2013 dan akan berlangsung hingga tiga bulan ke depan.

Koordinator Pelaksanaan Pascadarurat Banjir Waduk Pluit Heryanto mengatakan, ada 40 rumah yang digusur untuk pembuatan Jalan Inspeksi yang berada di pinggir kali. 

Jalan yang lebarnya 7,5 meter ini nantinya bisa dilewati kendaraan bermotor. ''Jalannya dibuat di sisi kiri dan kanan. Ada 40 rumah yang digusur, ditambah tiga rumah yang akan dilakukan bertahap'', ujarnya pada Republika, Senin (18/2).

Pengerukan Kali Pakin akan dilakukan hingga kedalamannya mencapai lima meter. Saat ini kedalamannya masih 1,5 meter. Dulu, kali ini sama sekali tidak mengalir dan penuh endapan lumpur.

Sekarang, endapan sudah berkurang dan air yang berwarna kehitaman sudah bisa mengalir sedikit. Sampah-sampah masih menumpuk di beberapa titik. Menurut Heryanto, kali ini dapat menampung sekitar 500 hektar air dari berbagai aliran sungai.

Ada delapan unit eskavator, empat unit beko dan 10 unit truk pengangkut sampah yang disediakan untuk proses pengerukan. Setiap hari, ada 200 meter kubik sampah yang bisa terangkut.

Tahap I normalisasi akan dilakukan sepanjang 200 meter. Anggarannya berasal dari Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. Tahap II akan dilaksanakan segera setelah tahap I selesai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement