Ahad 17 Feb 2013 09:43 WIB

Eks Pejabat Nasdem Ikut HT ke Hanura

Mantan Ketua Dewan Pakar Partai NasDem Hary Tanoesoedibjo (kanan) bersama (kanan-kiri) mantan Sekjen Partai NasDem Ahmad Rofiq, mantan Wasekjen Syaiful Haq dan mantan Ketua Internal Endang Tirtana menggelar jumpa pers di Jakarta, Senin (21/1)
Foto: Antara
Mantan Ketua Dewan Pakar Partai NasDem Hary Tanoesoedibjo (kanan) bersama (kanan-kiri) mantan Sekjen Partai NasDem Ahmad Rofiq, mantan Wasekjen Syaiful Haq dan mantan Ketua Internal Endang Tirtana menggelar jumpa pers di Jakarta, Senin (21/1)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bos MNC Grup yang juga mantan Ketua Dewan Pakar Partai Nasional Demokrat Hary Tanoesoedibjo bakal bergabung ke Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Hary Tanoe juga bakal membawa 'gerbongnya' yang juga sempalan beberapa pejabat struktural dari Partai Nasdem. Beberapa nama yang dipastikan ikut HT adalah mantan sekjen Partai Nasdem Ahmad Rofiq dan mantan wakil sekjen Partai Nasdem Syaiful Haq.

"Ya, kami semua akan bersama Pak HT masuk,"ungkap Ahmad Rofiq saat dihubungi RoL, Ahad (17/2). Ketika mundur dari Partai Nasdem, langkah pengusaha keturunan Tianghoa ini memang diikuti oleh beberapa pejabat seperti Sekjen, Wasekjen dan Ketua Internal Endang Tirtana.

Setelah kemundurannya tersebut, HT memang menjalin komunikasi dengan beberapa pimpinan partai. Jendral purnawirawan Wiranto termasuk menjadi salah satu tokoh yang berkomunikasi dengan HT. Wiranto adalah Ketua Umum DPP Partai Hanura.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement