Jumat 18 Jan 2013 20:28 WIB

Puluhan Rumah di Cianjur Terendam Banjir

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Didi Purwadi
Banjir (ilustrasi)
Banjir (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Bencana banjir bandang menerjang kawasan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jumat (18/1) pagi. Dampaknya, sebanyak 40 unit rumah di Kampung Jalimun, Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas terendam banjir.

Selain merendam permukiman warga, luapan air sungai juga memutus sebanyak enam jembatan di Cianjur. Salah satunya jembatan yang berada tidak jauh dari lokasi Taman Bunga Nusantara, Cipanas.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Asep Suhara, menerangkan banjir terjadi karena sejumlah sungai di Cianjur meluap Jumat dini hari akibat derasnya hujan.

Dari laporan yang dihimpun, ada sebanyak enam jembatan yang terputus dan puluhan rumah terendam banjir.

Asep mengungkapkan peristiwa banjir salah satunya dikarenakan berkurangnya daerah resapan air. Hal ini sebagai dampak banyaknya areal hutan yang ditebangi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement