Rabu 16 Jan 2013 05:14 WIB

Ini Cara Jokowi Bantu Korban Banjir

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)
Foto: Antara
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA---Warga korban banjir di Kelurahan Pondoklabu, Cilandak, Jakarta Selatan mendapatkan bantuan beras dari Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.

Beras sebanyak empat ton tersebut dikirim langsung oleh staf gubernur ke lokasi banjir Pondoklabu. "Bantuan beras langsung dikirim Pak Gubernur melalui stafnya sore tadi," ujar Sayid Ali, Camat Cilandak, Selasa (15/1).

Dikatakan Ali, beras sebanyak empat ton itu disebar ke dua wilayah yang terkena banjir paling parah di Pondoklabu. "Kita bagikan di RW 03 dan RW 07 yang kebanjiran akibat luapan Kali Krukut. Masing-masing kita bagikan dua ton," katanya.

Sementara itu, pantauan beritajakarta.com hingga malam ini, banjir yang menggenangi dua RW tersebut mencapai ketinggian 60-150 sentimeter. Puluhan kepala keluarga (KK) yang rumahnya berada tepat di bibir kali langsung dievakuasi mengingat air yang terus meninggi. "Pengungsian, posko kesehatan dan dapur umum sudah kita siapkan," kata Ali.

Di Kecamatan Cilandak, ditambahkan Ali, terdapat lima lokasi pemukiman yang terendam akibat luapan Kali Grogol dan Kali Krukut. "Di Kecamatan Cilandak ada sekitar 500 kepala keluarga yang rumahnya terendam banjir," tandas Ali.

sumber : beritajakarta.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement