Sabtu 05 Jan 2013 18:12 WIB

Megawati: Rekomendasi Saya tidak Murah

Megawati Soekarnoputri
Foto: ANTARA
Megawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri menegaskan rekomendasi yang diberikannya kepada kader calon kepala daerah tidak murah, melainkan harus melalui proses panjang.

"Rekomendasi yang dikeluarkan ketua umum PDI Perjuangan bukan rekomendasi yang murah. Rekomendasi itu melalui proses yang cukup panjang," kata Megawati ketika memimpin rapat konsolidasi pemenangan calon gubernur dan wakil gubernur Effendi Simbolon-Jumiran Abdi di Medan, Sabtu (5/1).

PDI Perjuangan memiliki tahapan sendiri dalam memberikan rekomendasi bagi kader yang ingin mencalonkan diri untuk ikut dalam pemilukada.

Proses pemberian rekomendasi di PDI Perjuangan terbagi atas tiga tahap, yaitu penjaringan, penyaringan dan pemberian rekomendasi.

"Saya sering mengatakan, jangan sekali-kali ketika di tahap penjaringan sudah terjadi negosiasi dan transaksional," tegasnya.

Ketidakmudahan memperoleh rekomendasi dari ketua umum tersebut, lanjut dia, dipertegas dengan jenis kertas rekomendasi yang khusus.

"Kertas rekomendasi itu tidak gampang untuk dibuat, bukan kertas yang mudah didapat di toko buku. Itu kertas spesial," tambah Presiden RI kelima tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement