Senin 24 Dec 2012 00:40 WIB

Pengunjung Candi Borobodur Ditargetkan 12.700 Orang

Borobudur Temple, one of tourist destinations in Central Java (illustration)
Foto: Antara/Anis Efizudin
Borobudur Temple, one of tourist destinations in Central Java (illustration)

REPUBLIKA.CO.ID, MAGELANG -- Unit Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB) menargetkan jumlah pengunjung pada liburan Natal 2012 dan Tahun Baru 2013 mencapai 12.700 orang.

Wakil Kepala Operasional Unit TWCB, Saryoto di Magelang, Ahad (23/12), mengatakan, jumlah pengunjung tersebut dapat tercapai selama 12 hari sejak 22 Desember 2012 hingga 2 Januari 2013 atau selama libur Natal dan Tahun Baru 2013.

"Target 12.700 wisatawan tersebut baik lokal maupun mancanegara. Hal ini untuk melengkapi target kunjungan selama Desember tahun 2012, yakni sebanyak 31.0228 orang," katanya.

Ia mengatakan, untuk menarik wisatawan pada liburan akhir tahun ini, diselenggarakan hiburan tradisional dan penambahan fasilitas.

"Salah satunya, kami tampilkan karawitan dan wayang kulit serta kuda tunggang untuk melengkapi beberapa fasilitas yang memang sebelumnya sudah ada seperti kereta, sepeda, andong dan gajah," katanya.

Ia mengatakan, target kunjungan selama tahun 2012, sebanyak 2,7 juta, terdiri atas wisatawan nusantara sebanyak 2,5 juta dan 186.344 wisatawan mancanegara. Menurut dia, hingga 20 Desember 2012 target itu sudah tercapai 2,6 juta atau masih kurang sekitar 100 ribu pengunjung.

Ia mengatakan, target tersebut ada kenaikan dibanding realisasi kunjungan tahun 2011 sekitar 2,1 juta wisatawan, terdiri atas wisatawan nusantara sebanyak 1,9 juta dan 168.028 wisatawan mancanegara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement