Selasa 18 Dec 2012 23:46 WIB

Wakapolda Jatim Dipromosikan Jadi Kapolda Banten

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Wakapolda Jawa Timur, Brigjen Pol Eddi Sumantri akan segera mengakhiri tugasnya di Jawa Timur. Selanjutnya, Eddi akan menjabat Kapolda Banten.

"Mutasi di lingkungan kepolisian adalah hal yang biasa. Selain dalam rangka penyegaran organisasi, juga terkait promosi pejabat," kata Kasubbid Penmas Bidang Humas Polda Jatim AKBP Suhartoyo di Mapolda Jatim, Selasa.

Berdasarkan telegram rahasia (TR) Polri STR/2456/XII/2012 tertanggal 18 Desember 2012, Eddi Sumantri akan menjadi Kapolda Banten menggantikan Brigjen Pol Eko Hadi Sutejo.

Brigjen Pol Eko Hadi Sutejo akan menjabat Gubernur sebagai Gubernur Akademi Kepolisian (Akpol).

Untuk pengganti Wakapolda Jatim adalah Brigjen Pol Drs Moechgiyarto yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sekolah Staf dan Pimpinan (Kasespim) Mabes Polri.

Dalam TR itu, perwira tinggi lain di Indonesia juga turut dipindahtugaskan, di antaranya Kapolda Bali Irjen Pol Budi Gunawan akan menjadi KalemdikPol Polri dan posisi Kapolda Bali akan dijabat Irjen Pol Arif Wachyunadi.

Namun, hingga kini belum diketahui waktu pelaksanaan serah terima jabatan Wakapolda Jatim itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement