Kamis 08 Nov 2012 17:44 WIB

Rieke: Terima Kasih, Mas Teten Banteng Liar Masuk Kandang

Rep: Mansyur Faqih/ Red: Djibril Muhammad
Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki
Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -  Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki resmi dicalonkan PDI Perjuangan untuk merebut kursi gubernur dan wakil gubernur Jawa barat (Jabar). Bagi anggota Komisi IX DPR ini lantas meminta dukungan semua pihak. Karena menurut dia, pengusungan itu merupakan sebuah awal.

"Saya kira rekomendasi hari ini, kita berdua berterima kasih pada pimpinan partai PDI Perjuangan. Saya selaku kader dan Mas Teten mengatakan beliau adalah banteng liar yang masuk kandang. Saya kira kita berupaya bersama-sama rakyat Jabar untuk memenangkan pilkada pada Februari 2013," kata Rieke, di Jakarta, Kamis (8/11).

Teten menambahkan, antara dirinya dan Rieke telah bersepakat untuk maju dalam satu paket yang satu komitmen dan satu visi. Sehingga, tidak mempermasalahkan siapa yang menjadi posisi nomor satu atau nomor dua. Keputusan itu pun dipercayakan untuk diserahkan kepada DPP. Ini dianggapnya penting dibicarakan sejak awal agar kemudian tidak pecah di tengah jalan.

"Kita sudah sepakat dengan Rieke untuk berbagi peran. Sehingga saya sebagai wakil tidak sekedar ban serep. Ini ikhtiar baru untuk membangun pemerintahan yang bersih, yaitu lewat pemerintahan," papar Sekjen Transparency International Indonesia (TII) tersebut.

Ia pun mengaku kalau niatnya majunya itu telah mendapat restu dan dukungan dari TII dan juga LSM-LSM lain. Teten pun menyatakan akan mengundurkan diri sebagai Sekjen TII agar dapat tetap independen.

"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih yang memberikan dukungan pada PDI Perjuangan juga yang memberikan kesempatan bagi saya untuk menjalankan misi perubahan pembangunan untuk masyarakat Jabar," tambah Teten.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement