REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Pada Ahad petang tadi, bus Raharja bernopol AB 2586 AC mengalami kecelakaan tragis di jalur Purwokerto-Baturraden, Desa Rempoah, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas.
Para penumpang bus ternyata rombongan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Kedokteran Muslim. Mereka berasal dari 15 universitas.
Beberapa diantaranya Universitas Brawijaya Malang, Universitas Diponegoro Semarang, Universitas Indonesia Jakarta, dan juga Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto.
Abdulah Karim, mahasiswa Unibraw Malang yang ikut dalam rombongan bus, menyatakan kondisi bus baik-baik saja saat berangkat ke Baturraden dari kampus FK Unsoed. Saat baru berangkat pulang dari Baturraden sekitar pukul 14.30, kondisi bus juga baik-baik saja.
''Namun saat memasuki lokasi kecelakaan, sopir seperti tak bisa mengendarai busnya. Bus sempat oleng sampai kemudian menabrak motor, pohon, mobil dan rumah,'' katanya.
Beberapa saksi mata di lokasi kejadian menuturkan bus melaju kencang dari arah Baturraden. Bus sempat oleng sebelum menabrak beberapa kendaraan, pohon dan bengkel.
Bus pertama kali menabrak dua sepeda motor, yakni sepeda motor Yamaha Mio dan Supra Fit. Bus kemudian menabrak mobil Panther, dua pohon palem di pinggir jalan, dan baru berhenti setelah menabrak bangunan bengkel sepeda motor.
Akibat tabrakan beruntun tersebut, bodi dan kaca bus bagian depan hancur. Demikian juga dengan beberapa kendaraan yang ditabrak bus tersebut.