Jumat 26 Oct 2012 06:22 WIB

Tiket Kereta Libur Idul Adha Ludes Terjual

Penumpang menunggu kereta di stasiun (ilustrasi)
Foto: REPUBLIKA/MUSIRON
Penumpang menunggu kereta di stasiun (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MADIUN -- Tiket sejumlah kereta api kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif di wilayah PT KAI Daerah Operasi (Daop) VII Madiun, Jawa Timur, selama libur Hari Raya Idul Adha 1433 Hijriah telah terjual habis.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia Daop VII Madiun, Sugianto, mengatakan semua tiket kereta api kelas bisnis dan eksekutif yang melintasi wilayah Daop VII untuk keberangkatan Jumat (26/10) hingga Minggu (28/10) telah habis terjual.

"Sedangkan, tiket kereta api kelas ekonomi malah telah ludes terjual untuk keberangkatan Jumat (26/10) hingga awal bulan November mendatang. Yakni, tiket tanggal 6 November," ujar Sugianto.

Dia mengatakan jumlah keberangkatan penumpang dari Madiun secara umum meningkat 10 persen pada momentum liburan Idul Adha tahun ini.

"Pada hari biasa, jumlah penumpang dengan kapasitas 100 persen hanya terisi maksimal 90 persen saja,'' katanya. ''Jumlahnya saat ini bisa mencapai 100 persen. Kami tetap memberlakukan tiket sesuai kapasitas."

Tidak hanya keberangkatan penumpang saja yang meningkat. Jumlah kedatangan penumpang ke wilayah Daop VII Madiun juga meningkat signifikan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement