REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pesawat Sriwijaya dengan nomor penerbangan SJY 257 tujuan Surabaya-Jakarta melakukan pendaratan darurat di Bandara Internasional Juanda.
Pesawat Sriwijaya berjenis Boeing 737-400, yang sebelumnya sempat terbang selama 10 menit itu, memutuskan kembali ke landasan pacu di Juanda setelah mengalami gangguan hidrolik pada mesin pesawat.
Airport Duty Manager Bandara Internasional Juanda, Jumadi, mengkonfirmasi pesawat Sriwijaya itu sempat mengalami kendala teknis di hidrolik. "Kendala teknis itu terjadi ketika setelah lepas landas," ungkap Jumadi, Rabu (24/10).
Setelah pilot mengetahui kendala teknis tersebut, ia memutuskan untuk kembali ke landas pacu Juanda.
Pesawat berpenumpang 115 orang itu lepas landas di Juanda pada pukul 06.30 WIB. Sekitar 10 menit di udara, pesawat itu secara mendadak kembali ke landas pacu.Pendaratan darurat di landas pacu itu berlangsung mulus.
Setelah mendarat, pesawat dikawal mobil derek dan petugas pemadam kebakaran. ke-115 penumpang pun dikabarkan selamat.
Pesawat kemudian dibawa ke apron untuk pemeriksaan. Sedangkan ke 115 penumpang dijanjikan petugas dari Sriwijaya tetap akan diberangkatkan kembali. Penumpang kemudian diberangkatkan pada Rabu siang sekitar pukul 13.00 WIB dengan pesawat yang sama setelah dilakukan pemeriksaan dan perbaikan.