Senin 15 Oct 2012 15:50 WIB

Blair: Kedubes AS Pantau Pilgub Jabar

Gedung Sate Bandung
Foto: Republika/Yogi
Gedung Sate Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat tertarik untuk memantau pelaksanaan pesta demokrasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2013-2014 yang rencananya akan diadakan pada tanggal 24 Februari 2013.

"Kami ke sini hanya ingin memantau seperti pelaksanaan Pilgub Jabar ini," kata Senior Local Governance Officer Office of Democratic Governace (DG) USAID Indonesia, Blair A King, usai mengunjungi Kantor KPU Jawa Barat, di Bandung, Senin (15/10).

Blair King berkunjung ke Kantor KPU Jabar bersama dengan Second Secretary Political Section Scott M Ceremuga. Blair menegaskan, pihaknya ingin ikut memantau perkembangan dan seluk beluk pilkada di Indonesia, salah satunya adalah Pilgub Jabar, bukan sekedar untuk kepentingan hubungan bilateral antara Indonesia-Amerika Serikat.

"Kebijakan bilateral mungkin tidak terlalu. Kami memantau perkembangan pilkada dan menentukan kebutuhan di Indonesia seperti apa. Misalnya dari segi penyelenggara (oleh KPU) apakah sudah terampil, atau apakah ada LSM yang memantau," kata dia.

Sementara itu, Ketua KPU Jawa Barat Yayat Hidayat menambahkan, Kedubes Amerika Serikat cukup tertarik dengan berbagai tahapan Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat dan ada banyak hal yang ditanyakan kepada KPU.

"Jadi saat kunjungan perwakilan Kedubes AS tersebut banyak yang ditanyakan mereka seputar pilgub ini mulai dari tahapan, apa yang sudah dan belum dilaksanakan oleh KPU, sampai titik krusial apa saja dalam pilgub nanti," kata Yayat.

Yayat menambahkan, kunjungan seperti itu pernah dilakukan perwakilan sejumlah negara seperti Timor Leste, Jerman dan negara lainnya. "Tapi, khusus untuk yang terkait Pilgub Jabar, kunjungan dari luar negeri baru dilakukan hari ini oleh Kedubes Amerika," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement