Senin 13 Aug 2012 19:08 WIB

SMS 'Pending' Saat Lebaran? Tak Perlu Khawatir!

Rep: Dwi Murdaningsih/ Red: Chairul Akhmad
 Petugs engineer memantau koordinasi layanan vas, SMS, data, serta telepon dan penanggulangan gangguan jaringan.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Petugs engineer memantau koordinasi layanan vas, SMS, data, serta telepon dan penanggulangan gangguan jaringan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Masyarakat tak perlu risau berkomunikasi selama lebaran. Operator penyedia layanan telekomunikasi sudah diuji coba untuk pengiriman pesan singkat dan telepon selama lebaran 1 Syawal mendatang.

"Nantinya akan diketahui tingkat dropped call dan kinerja layanan pesan singkat atau SMS," ujar Kepala Pusat Informasi dan Humas Kementerian Kominfo, Gatot S Dewa Broto, dalam keterangan pers, Senin (13/8).

Dari pengujian tersebut, semua infrastruktur jaringan telekomunikasi pada jalur mudik di Pulau Jawa dan Sumatera sepenunya siap untuk melayani pengguna yang melakukan perjalanan mudik.

Seluruh operator dinilai telah mempersiapkan dengan baik jaringan telekomunikasi selama jelang, saat dan sesudah Lebaran. Persiapan menjelang Idul Fitri juga dilakukan di Indonesia Bagian Timur, terutama kota transit seperti Makassar.

Beberapa parameter pengecekan yang dijadikan dasar teknis penilaian adalah berupa ketersediaan jaringan seperti success call-nya, connection time. Selain itu, layanan pengiriman antar jaringan juga turut diuji.

Sesuai ketentuan, maksimal selama tiga menit satu SMS sudah bisa dikirimkan. Uji (test call) dilakukan dengan posisi tidak bergerak dalam wilayah yang dapat diakses publik yang berada dalam wilayah cakupan.

Berdasarkan hasil pengujian, rata-rata diperoleh successfull call sebanyak 98 persen. Sesuai Regulasi, batas dropped call adalah kurang dari lima persen, dan jumlah successful call lebih dari 90 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement