Rabu 01 Aug 2012 19:58 WIB

Investasi Emas Batangan Kian Semarak di Aceh

Emas batangan (ilustrasi).
Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto
Emas batangan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH – Masyarakat di Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, mulai tertarik melakukan investasi emas batangan melalui forum pegadaian, karena lebih praktis dan menghasilkan keuntungan lebih besar.

"Sejak tahun 2010, kami membuka sistem pembelian emas dengan sistem kredit. Ternyata, memang masyarakat di daerah ini sudah banyak menyukai investasi emas batangan," kata Pemimpin Pegadaian Cabang Meulaboh, Samsul Rizal, Rabu (1/8).

Ia menjelaskan, terhitung sejak Januari hingga Juli 2012 ini, pembelian melalui pekreditan emas batangan yang diberikan pihaknya sudah mampu menjual 370 gram emas batangan 99,99 karat atau logam murni senilai Rp 185 juta.

Pegadaian Meulaboh juga membuka investasi pembelian emas batangan tersebut di dua kabupaten lain, yakni Aceh Jaya dan Nagan Raya. Namun, investasi tertinggi adalah di wilayah Aceh Barat.

“Dari ketiga wilayah itu, Aceh Barat memiliki nasabah tertinggi hingga 100-an yang 90 persennya merupakan masyarakat menengah atas. Mereka membeli emas batangan dengan cara kredit,” beber Samsul.

Cara mendapatkan kredit emas batangan ini sangat mudah, hanya cukup menyediakan uang muka dan melampirkan empat macam surat administrasi. “Dengan begitu sudah dapat memiliki emas batangan," imbuhnya.

Setiap tahun, jumlah peningkatan nasabah yang berinvestasi emas batangan logam murni ini berkisar 25 hingga 30 persen dengan jangka waktu mulai dari tiga bulan, enam bulan, 12 bulan hingga 24 bulan atau dua tahun.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement