Jumat 22 Jun 2012 15:20 WIB

Fokker Gunakan Mesin Ganda

Rep: A Syalaby Ichsan/ Red: Dewi Mardiani
 Sejumlah warga menyaksikan bangkai pesawat Fokker 27 yang terjatuh di komplek Rajawali, Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (21/6).
Foto: Adhi Wicaksono/Republika
Sejumlah warga menyaksikan bangkai pesawat Fokker 27 yang terjatuh di komplek Rajawali, Lapangan Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (21/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pesawat Fokker 27A yang terjatuh di komplek Rajawali, Halim Perdanakusumah, Jakarta, Kamis (21/6) kemarin menggunakan mesin ganda (double engine). Kadispen TNI AU, Marsekal Pertama TNI Azman Yunus, mengungkapkan semua pesawat latih menggunakan mesin ganda sesuai prosedur.

"Kita menggunakan double engine,"ungkapnya di Air Power Center landasan udara Halim Perdanakusumah, Jakarta, Jumat (22/6). Engine tersebut bermerk Rolls Royce Dart MK 536-7R.

Meski demikian, Azman mengungkapkan tidak menutup kemungkinan kalau pilot yang menerbangkan menurunkan daya salah satu mesin untuk skenario latihan. "Tidak menutup kemungkinan kalau mesin satunya di low untuk latihan," ujarnya.

Pesawat bernomor ekor 2708 take off dari Lanud Halim Perdanakusumah pada 13.10 WIB. Pesawat melakukan latihan profesiensi tidak membawa penumpang dan jatuh pada 14.45 WIB.

Meski pesawat tua, Azman menjelaskan Fokker 27 masih berstatus layak terbang. Bahkan, pada pagi pesawat masih dapat diterbangkan untuk latihan."Paginya sudah terbang di lokasi yang sama,"ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement