Rabu 30 May 2012 14:23 WIB

Belajar dari Mal Qatar, Mal di Serpong Gelar Simulasi Kebakaran

Rep: Nora Azizah/ Red: Hafidz Muftisany
Mal WTC Serpong
Foto: infojajan
Mal WTC Serpong

REPUBLIKA.CO.ID, SERPONG - Mal WTC di Serpong, Tangerang Selatan melakukan simulasi kebakaran, Rabu (30/5) . Simulasi ini dilakukan bertujuan untuk mengantisipasi kebakaran, dan berkaca dari kejadian di salah satu mal terbesar di Qatar kemarin. "Simulasi seperti ini juga rutin kami lakukan tiap tahunnya," ujar Junia Sarita, Mal Director WTC Serpong, Rabu (30/5).

Simulasi kebakaran dilakukan di parkiran Mal WTC Serpong. Asap tebal membumbung tinggi, dan api berkobar besar. Spontan para pengunjung berlarian keluar dan terkaget melihat kobaran api. Beberapa korban ditangani dengan penolongan pertama, pihak security dengan sigap menolong para korban. Para petugas pun dengan sigap mencoba memadamkan api.

Evakuasi korban dilakukan dengan berbagai cara. Untuk mengeluarkan para korban dari dalam gedung. Korban yang tidak memungkinkan dibopong keluar, terpaksa dievakuasi dengan menggunakan tali. Korban parah segera dilarikan ke rumah sakit terdekat. Simulasi kebakaran ini dilakukan dengan melibatkan oknum kepolisian dan petugas pemadam kebakaran dari Tangerang Selatan.

"Hal ini perlu dilakukan mal-mal besar, dan bisa menjadi contoh," ujar Subiantoro, Kepala Seksi Pencegahan dan Pemadam Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran Tangerang Selatan, Rabu (30/5), dilokasi simulasi. Menurutnya, ini sangat penting dilakukan karena bencana kebakaran bisa terjadi kapan saja, tidak bisa diprediksi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement