Rabu 11 Apr 2012 19:48 WIB

Ratu Inggris Undang SBY ke London Hadiri Diamond Jubilee

Rep: Esthi Maharani/ Red: Hazliansyah
Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (kedua kiri) menerima kedatangan PM Kerajaan Inggris David Cameron (kiri) saat kunjungannya ke Istana Negara, Jakarta,Rabu (11/4) Pertemuan PM Inggris ke Indonesia membahas peningkatan kerjasama kedua negara dalam segal
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (kedua kiri) menerima kedatangan PM Kerajaan Inggris David Cameron (kiri) saat kunjungannya ke Istana Negara, Jakarta,Rabu (11/4) Pertemuan PM Inggris ke Indonesia membahas peningkatan kerjasama kedua negara dalam segal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kedatangan PM Inggris, David Cameron tak hanya membicarakan hubungan bilateral. Cameron juga menyampaikan undangan dari Ratu Inggris kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

“Saya menyampaikan undangan Ratu kepada Presiden Yudhoyono untuk datang ke Inggris,” katanya saat memberikan sambutan di Istana Merdeka, Rabu (11/4).

Presiden SBY diundang pada akhir tahun ini atau sekitar Oktober mendatang. Saat mendengar hal itu, Presiden SBY tampak tersenyum dan tidak secara spontan memberikan jawaban atas undangan tersebut.

Namun, Menteri Luar Negeri, Marty Natalegawa mengatakan Presiden SBY menyambut positif undagan tersebut.

“Yang kami ketahui pada 2012 ini Inggris tahun jubilee,” katanya.

Tahun jubilee atau diamond jubilee merupakan merupakan perayaan menandai enam puluh tahun Ratu Elizabeth II menjadi ratu Kerajaan Britania Raya dan Irlandia Utara.

Marty mengatakan tidak banyak kepala negara yang diundang dalam perayaan tersebut. Bahkan, ia mendengar hanya satu atau dua kepala negara saja yang diundang pada tahun ini untuk kunjungan kenegaraan.

“Jadi, ini merupakan sesuatu yang positif,” katanya.

Mention Yukk, Satu jenis kosmetik yang ada di Meja rias Kamu!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement