Rabu 11 Apr 2012 10:02 WIB

Tiga Kali Badai Tropis 'Senggol' Indonesia

Badai (ilustrasi)
Badai (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru menyatakan sebanyak tiga kali badai tropis yang terpusat di sejumlah wilayah berdekatan sempat menganggu sebagian Indonesia pada Maret 2012 lalu.

Analis lembaga pemantau cuaca Warih Budi Lestari, di Pekanbaru, Rabu (11/4) menyebutkan, dua Badai Tropis Lua terjadi pada tanggal 14 Maret 2012, terpusat di wilayah perairan Australia bagian barat. Kemudian Badai Tropis Pakhar sempat terjadi di wilayah Laut Cina Selatan pada 30 Maret 2012.

Badai tropis yang terpusat tidak jauh dari batas Indonesia itu kemudian mengakibatkan terjadinya pola tekanan rendah udara di hampir sepanjang Maret 2012, dimana pada dasarian I hingga dasarian II menunjukan pola angin tekanan rendah terjadi di wilayah perairan sebelah selatan khatulistiwa, meliputi Samudra Hindia dan sebelah selatan Pulau Jawa.

"Termasuk juga di perairan sebelah timur, utara dan barat Australia," kata analis BMKG itu.

Warih mengatasnamakan pimpinan BMKG setempat, Philip Mustamu kembali menjelaskan, kondisi tersebut hanya bertahan di dua dekade. 

Namun memasuki dekade ke III di Maret 2012, kembali muncul pola tekanan rendah di wilayah utara khatulistiwa, terutama untuk wilayah perairan Laut Cina Selatan.

"Kondisi demikian yang kemudian menyebabkan sejumlah wilayah Tanah Air dilanda hujan dan panas yang berlebihan," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement