Senin 09 Apr 2012 14:36 WIB

Foke Fokus Selesaikan Masa Jabatan Gubernur DKI Jakarta

Rep: Muhammad Iqbal / Red: Djibril Muhammad
Pasangan Cagub-Cawagub DKI Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli
Foto: Antara
Pasangan Cagub-Cawagub DKI Fauzi Bowo dan Nachrowi Ramli

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo yang juga bakal calon menyebut bahwa dirinya akan menyelesaikan tugasnya dengan baik. Hal tersebut diutarakannya mengomentari pencalonannya kembali sebagai gubernur DKI Jakarta pada pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) tahun ini.

"Saya tetap fokus pada tugas saya," ujarnya kepada wartawan usai melaksanakan pemeriksaan kesehatan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta di RSPAD Gatot Soebroto, Senin (9/4).

Terkait dengan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan, Foke (sapaan akrabnya) mengatakan proses pemeriksaan berjalan dengan lancar. Kondisi tubuhnya yang sehat membuatnya optimis bisa melalui tahapan ini. "Saya yakin," tegasnya.

Terkait survei LSI yang menempatkan dirinya bersama pasangannya Nachrowi Romli di urutan teratas, dirinya mengaku bersyukur. Meski begitu, survei ini hanyalah salah satu dari sekian banyak survei yang dilakukan lembaga-lembaga yang ada. "Kami akan bekerja lebih keras lagi," tuturnya.

Seusai meladeni pertanyaan para wartawan, Foke bersama Nachrowi disambut teriakan dukungan dari para pendukungnya. Mereka berasal dari Forum Betawi Rempug (FBR) serta Forum Bersama Jakarta (FBJ).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement