REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Tampaknya masyakat Jakarta masih 'muak' dengan belum terselesaikannya permasalahan utama kota ini yaitu terkait banjir, macet dan sampah. Hal ini terlihat dari hasil survei yang dilakukan Lingkaran Survei Indonesia (LSI) yang menyatakan warga Jakarta memimpikan seorang gubernur DKI Jakarta mendatang dapat mengatasi tiga permasalahan utama tersebut.
Dari hasil survei LSI, sebanyak 65,3 persen pemilih di Jakarta menginginkan tiga masalah utama ini untuk segera diselesaikan. Sedangkan isu-isu lainnya seperti pendidikan, kesehatan, keamanan dan toleransi agama, hanya sebanyak 18,9 persen warga yang memilihnya. Pemilih lainnya lebih menjawab tidak mengetahui atau tidak menjawab pertanyaan tersebut.
"Ini merupakan indikasi jika mayoritas Jakarta inginkan Gubernur yang bisa atasi Banjir, Sampah dan Macet," kata Direktur Citra Komunikasi (Cikom) LSI, Toto Izul Fattah dalam jumpa pers di kantor LSI, Jakarta, Ahad (8/4).