Selasa 20 Mar 2012 09:38 WIB

Sekjen PBB Temui SBY di Istana Bogor

Rep: Esthi Maharani/ Red: Hafidz Muftisany
Sekjend PBB Ban Ki Moon
Foto: Antara
Sekjend PBB Ban Ki Moon

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Sekjen PBB, Ban Ki Moon tiba di Istana Bogor pukul 09.00 WIB. Ia disambut oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan jajaran menteri kabinet Indonesia bersatu II.

Dalam sambutan singkatnya, Presiden SBY mengucapkan selamat datang lagi ke Indonesia. Sebab, Ban Ki-Moon sudah kali ketiga datang ke tanah air. Presiden SBY juga sempat mengucapkan selamat hari jadi pernikahan kepada Ban Ki Moon yang jatuh hari ini. Sekjen PBB itu pun sempat tersenyum dan berterima kasih.

"Berdasarkan laporan dari intelijen kami terima, saya sampaikan selamat hari jadi pernikahan kepada Sekjen PBB," katanya, Selasa (20/3).

Presiden SBY juga mengharapkan Indonesia bisa berpartisipasi lebih dalam upaya menciptakan perdamaian dunia. "Apa yang Indonesia berikan dan lakukan bersama untuk bisa menangani isu yang berkembang," katanya.

Sekjen PBB, Ban Ki Moon pun sembat memberikan sambutan singkat. Ia sempat unjuk gigi kemampuannya berbahasa Indonesia. "Terima kasih banyak. Selamat pagi," katanya yang disambut senyum dan balasan oleh Presiden SBY.

Ia mengatakan senang kembali ke Indonesia. Terlebih berada di istana bogor yang menjadi kunjungan pertamanya.

"Ini kali pertama berkunjung ke sini," katanya sambil tersenyum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement