Rabu 29 Feb 2012 05:50 WIB

Kalbar Tetap Dukung Program Transmigrasi

Daerah transmigrasi, ilustrasi
Foto: Darmawan/Republika
Daerah transmigrasi, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, -- Meski mendapat anggapan para transmigran termasuk pemicu indeks pembangunanan manusia redah, Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Christiandy Sanjaya tetap mendukung program transmigrasi. Menurutnya transmigrasi adalah program nasional yang harus didukung.

Hingga kini, kata Sanjaya, belum ditemukan data valid terkait kemungkinan pengaruh program transmigran terhadap indeks pembangunan manusia (IPM) Kalbar.

"Data belum dapat. Tetapi itu bukan sesuatu yang tidak mungkin, misalnya di Pontianak, pemulung justru sifatnya musiman dan berasal dari luar Pontianak," katanya menegaskan.

Menurutnya, bisa saja dalam program transmigrasi yang terjadi adalah sebaliknya dimana transmigran yang datang memiliki kemampuan di atas rata-rata. Tentunya hal ini akan membuat IPM Kalbar akan naik. "Tetapi perlu saya tegaskan kembali bahwa hingga kini tidak ada data tentang itu. Baik dari Bapedda maupun badan statistik," ungkapnya.

Ia lebih yakin kalau kemungkinan yang datang ke Kalbar lebih baik, dari segi kemampuan, akhlak, serta pendidikan.

Sebelumnya Kepala Bappeda Kalbar, Robert Nursanto mengatakan Kalbar terlalu "ramah" dalam hal transmigrasi padahal ikut mempengaruhi IPM.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement