Kamis 26 Jan 2012 23:00 WIB

Kemenristek Dukung Mobil Esemka

mobil hasil karya siswa SMK 1 Trucuk, Klaten, Jateng, yang diberi nama
Foto: Antara
mobil hasil karya siswa SMK 1 Trucuk, Klaten, Jateng, yang diberi nama "Kiat Esemka"

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Deputi Bidang Kelembagaan Kementerian Riset dan Teknologi, Prof Benyamin Lakitan mengatakan, Kiat Esemka merupakan bukti kemampuan siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) dalam bidang teknologi.

"Kiat Esemka adalah bukti IPTEK di Indonesia tidak kalah dengan negara manapun. Siswa SMK telah membuktikan kemampuannya dalam bidang teknologi," katanya saat ditemui dalam Seminar Nasional MAKSI, di Bogor, Kamis (26/1).

Terkait wacana untuk menjadikan Kiat Esemka sebagai mobil nasional, menurut Benyamin pihaknya selaku bidang inovasi riset dan teknologi akan mendukung sesuai dengan bidangnya.

"Kemenristek berperan dalam teknologinya. Selama itu dalam bidang kita, kami siap mendukung," katanya.

Benyamin mengatakan, berbicara industri nasional, masyarakat jangan langsung mengkonotasikan industri besar. Kiat Esemka adalah produk kolektif yang masih memerlukan standarisasi.

"Jika ingin menjual di pasar harus ada standarisasinya. Jika hari ini bagus besok tidak, tentu akan merusak produk itu sendiri," katanya. Menurut Benyamin, masih banyak sistem yang harus ditata untuk menjadikan Kiat Esemka sebagai mobil nasional.

"Kiat Esemka merupakan produk awal, baru memproduksi satu dua unit, belum memproduksi masal. Sebelum masuk pasar komersial harus mampu mereplikasi, harus dibuat secara konsisten dengan dilengkapi uji emisi," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement