Rabu 09 Nov 2011 15:15 WIB

Papua Jadi Agenda Pembahasan Rapat Presiden SBY

Julian A Pasha
Julian A Pasha

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan melangsungkan rapat untuk membahas penanganan percepatan pembangunan di Papua dan Papua Barat.

Rapat akan berlangsung di Kantor Presiden Jakarta sekitar pukul 16:00 WIB dan dihadiri oleh anggota Unit Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat, kata Juru bicara Presiden Julian Aldrin Pasha kepada wartawan, Rabu (9/11).

Ia mengatakan rapat tersebut akan membahas langkah pemerintah dari sudut pandang sosial dan politik sehingga dapat mendukung percepatan pembangunan Papua dan Papua Barat. Ia menjelaskan paparan akan terkait perkembangan terkini masalah di Papua dan Presiden akan memberikan arahan.

Unit kerja yang dipimpin oleh Bambang Darmono, kata Julian, akan bertugas untuk memastikan target pemerintah mengenai peningkatan kesejahteraan di Papua melalui percepatan pembangunan dapat tercapai.

Ia menambahkan, unit tersebut belum dilantik namun kelengkapan landasan hukum pembentukannya sudah siap dan tim bisa segera bekerja.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement