Senin 17 Oct 2011 10:33 WIB

Pengusaha Minta Kejelasan Tugas Wamen

Rep: M Ikhsan Shiddieqy/ Red: Siwi Tri Puji B
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Sofjan Wanandi
Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Sofjan Wanandi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-Keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menambah posisi wakil menteri di sejumlah kementerian menimbulkan pertanyaan di dunia usaha. Pengusaha perlu mendapat penjelasan lengkap mengenai tugas menteri dan wakil menteri. Hal itu penting karena dunia usaha juga selalu berhubungan dengan pemerintah.

"Presiden perlu memberikan job description yang jelas terhadap wakil menteri ini," kata Ketua Umum DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Sofjan Wanandi, dalam diskusi panel tentang peran ekonomi regional Indonesia di Hotel Borobudur, Senin (17/10). Menurut dia, dunia usaha perlu mendapat kepastian dalam segala hal, termasuk birokrasi di dalam pemerintahan.

Sofjan menambahkan, dunia usaha sebenarnya berhenti dulu dua pekan ini karena menunggu kepastian bentuk kabinet yang akan diumumkan Presiden. Dia menginginkan kabinet hasil reshuffle yang akan terbentuk ini bisa membawa manfaat positif terhadap perekonomian dan dunia usaha. Kabinet yang akan terbentuk, kata Sofjan, jangan menjadi antiklimaks.

"Dengan adanya wakil menteri ini kombinasi politician dengan expert. Kalau kabinet berhasil, maka akan sukses," kata Sofjan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement