REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Maraknya peredaran narkoba di kampus perguruan tinggi membuat mahasiswa beserta dosen di dalamnya membentuk satuan tugas (Satgas) anti narkoba.
Badan Narkotika Nasional (BNN) baru-baru ini menemukan adanya satgas yang beroperasi di kampus-kampus dari kalangan internal kampus.
"Ini penting sekali melibatkan lingkungan kampus untuk turut serta dalam upaya penanggulangan Narkoba," ungkap Kepala Sub Direktorat Lingkungan Pendidikan, Pinondang Poltak, di Jakarta, Kamis (13/10).
Dia mengatakan, satgas tersebut merupakan tim pencegahan dini agar jangan sampai narkoba masuk ke kampus. Jika ada mahasiswa memakai narkoba maka nantinya akan diberikan pendekatan-pendekatan persuasif.
Menurut Poltak, sampai saat ini baru satu kampus swasta yang membentuk satgas. "Kita berharap kampus-kampus lain juga ikut membuat Satgas. Kami siap membantu," ujarnya.