Jumat 23 Sep 2011 14:12 WIB

Muhaimin: Inilah Alasan Kemenakertrans Disorot

Rep: Satya Festiani/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

REPUBLIKA.CO.ID, KRAMAT JATI - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Muhaimin Iskandar, menyebutkan tiga penyebab mengapa Kemenakertrans menjadi sorotan masyarakat. Ia menyampaikan hal tersebut ketika berkunjung ke RS Polri, Jumat (23/9).

Alasan yang pertama adalah kualitas sumber daya manusia. "Lima puluh persen masih harus digeser paling tidak SMA," ujarnya. Lima puluh persen angkatan kerja Indonesia masih SD.

Cak Imin akan berkoordinasi dengan Mendiknas. Ia berharap semoga 2012 lulusan SD turun dua puluh persen.

Alasan kedua adalah pola hubungan kerja. Salah satunya adalah kontrak kerja dengan negara lain. "Sudah berkali-kali kita umumkan tidak boleh berangkat ke beberapa negara," ujarnya. Menurut dia, hal tersebut pun harus diperketat lagi.

 

Penyebab yang ketiga adalah investasi. Investasi Indonesia masih sangat kurang untuk menyerap tenaga kerja. "Investasi ini berguna supaya mereka tidak bekerja ke luar negeri," ujarnya.

Namun ketika ditanya mengenai apakah kasus korupsi di kemenakertrans salah satu penyebab sorotan, ia hanya menjawab dengan tertawa.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement