Ahad 24 Jul 2011 20:08 WIB

Pemilu Masih Jauh, Ical-Golkar Targetkan Menang 40 Persen

Aburizal Bakrie
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Aburizal Bakrie

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM-- Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Aburizal Bakrie menargetkan meraih 40 persen suara nasional dalam Pemilihan Umum 2014.

"Target kami 40 persen suara pada Pemilu 2014," kata Aburizal dalam acara Pendidikan dan Latihan Kader Penegak Teritorial Desa (Diklatdes) di Planet Holiday Hotel Batam, Minggu.

Golkar, kata dia, membagi Indonesia dalam dua wilayah pemenangan, yaitu Indonesia timur dan Indonesia barat. "Untuk mencapai target tersebut, Partai Golkar terus melakukan pelatihan kader sebagai penggerak desa di semua wilayah," katanya.

Partai Golkar mengharapkan ratusan kader di Batam yang mengikuti Diklatdes tersebut dapat menjadi pelopor dengan merancang ide terbaru dalam membangun bangsa dan negara mulai dari tingkat desa. Karena itu, kata Ical, melalui pelatihan ini pembangunan diharapkan dapat berjalan baik jika didukung sumber daya manusia berkualitas, terutama dalam mewujudkan pembangunan partisipatif dan produktif.

Aburizal juga berharap pemerintah pusat dapat memberikan kontribusi dana untuk pembangunan daerah khususnya di pedesaan. "Inilah yang kita harapkan ke depan melalui pelatihan kader, mampu memberikan kontribusi terbaik untuk pembanggunan negara," katanya.

Setelah membuka Diklatdes di Batam, Aburizal langsung menuju Karimun untuk membuka kegiatan yang sama di kabupaten tersebut. Ketua Umum DPP Partai Golkar ini dijadwalkan juga membuka program yang sama di Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement