REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Wakil Sekjen Partai Demokrat (PD), Saan Mustopa, menantang Muhammad Nazaruddin untuk membeberkan bukti atas apa yang dituduhkannya kepada sejumlah nama terkait suap sesmenpora serta aliran dananya.
"Apa yakin Nazaruddin punya bukti?" Kata sejumlah wartawan yang menemuinya sebelum sidang Paripurna, Selasa (5/7). "Kalau dia punya bukti, sampaikan ke KPK.''
Selama ini Nazaruddin mengatakan bahwa fakta hukum itu tidak bisa berdasarkan 'katanya' tetapi fakta hukum. Maka, Saan pun meminta agar Nazaruddin merealisasikan perkataannya tersebut dengan menyampaikan bukti hukum dan bukan sekadar tudingan.
"Nggak apa-apa, buka saja. Nggak ada masalah. Bukan 'katanya-katanya' itu. Buktikan," kata Saan.
Ditanya mengenai kemungkinan pemecatan terhadap Nazaruddin, Saan belum bisa memastikan. Menurutnya, ada aturan dan mekanisme yang perlu dilalui. Sementara, ada kabar yang menyebutkan Badan Kehormatan (BK) DPR akan me-recall Nazaruddin. "Kalau benar BK melakukan itu, kita hargai mekanisme yang ada di BK," katanya.