Rabu 29 Jun 2011 13:08 WIB

Panji Gumilang Belum Juga Jadi Tersangka

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Djibril Muhammad
Panji Gumilang
Foto: www.primaironline.com
Panji Gumilang

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pimpinan Yayasan Pesantren Indonesia (YPI) yang menaungi Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaitun, Panji Gumilang diperiksa di Bareskrim Polri, pada Selasa (28/6) kemarin. Namun status Panji Gumilang masih sebagai saksi setelah dicecar sebanyak 10 pertanyaan selama 13 jam pemeriksaan.

Panji Gumilang tiba di Bareskrim Mabes Polri pada pukul 10.00 WIB dengan didampingi kuasa hukumnya, Ali Tanjung dan tiga orang pengawwalnya. Panji Gumilang selesai pemeriksaan dan keluar dari Bareskrim Mabes Polri sekitar pukul 23.00 WIB. Raut wajah Panji Gumilang terlihat lelah.

"Sedikit, paling 10 (pertanyaan), cuma jawabannya yang panjang-panjang," kata Panji Gumilang usai pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa (28/6).

Pada panggilan kedua dalam pemeriksaan terkait pemalsuan dokumen yang dilaporkan mantan Menteri Percepatan Produksi NII, Imam Supriyanto, Panji Gumilang mengenakan pakaian seperti layaknya presiden pertama RI, Soekarno.

Ia memakai kemeja safari berwarna kuning gading, sepatu dan kacamata hitam. Peci hitam yang sangat khas Soekarno pun juga terlihat menghiasi kepalanya. Aura kepemimpinan tokoh yang disebut-sebut sebagai Presiden atau Amir NII ini semakin terlihat dengan pangawalan tiga orang yang berada di sampingnya, selain kuasa hukum, Ali Tanjung.

Saat ditanya apakah dalam pemeriksaan juga ditanya mengenai makar dalam NII, ia membantahnya. Ia berkelit dirinya merupakan warga negara yang baik, jadi tidak akan mungkin melakukan aksi makar. "Ah, apa makar itu? Saya ini pendidik dan warga negara yang baik," kilahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement