REPUBLIKA.CO.ID, KEBAYORAN BARU--Daftar korban tewas yang melompat di mall bertambah. Seorang pria paruh baya melompat dari lantai enam Blok M Square, Senin (3/1).
AKBP Irsan, Kapolsek Kebayoran Baru, membenarkan tewasnya seorang pengunjung Blok M Square. Temuan awal polisi menunjukan tidak ada indikasi tindak kriminal yang menyebabkan korban jatuh. Kuat dugaan aksi itu murni bunuh diri. "Motivasinya belum diketahui," kata Irsan.
Polisi, kata Irsan, akan berusaha menghubungi keluarga korban untuk mendalaminya. Sebelum terjun, korban sempat berbicara pada salah satu petugas keamanan di lantai enam. Ia menanyakan letak mushala.
Tidak lama kemudian, korban berusaha memanjat pagar pembatas di lantai enam. Pria itu tewas seketika setelah tubuhnya menghantam lantai dasar. Kepalanya pecah dan beberapa tulang mengalami patah.
Korban bernama Agus Suwarno, umur 45 tahun. Ketika terjun, ia mengenakan kemeja merah tua yang membalut kaus putih dan celana hitam. Namun, tidak ada alas kaki yang melekat pada dirinya. "Kemungkinan sendalnya masih di atas," kata Irsan.