REPUBLIKA.CO.ID, BLITAR--Wakil Presiden Budiono rencananya akan melewati jalur di tempat ia tinggal, Jalan Dr Wahidin, Kelurahan Kepanjen Lor, Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar, Jawa Timur, saat acara jalan pagi dalam rangkaian reuni SMAN I Blitar, Sabtu - Minggu (18-19/12).
Ketua panitia reuni SMAN I Blitar, Riyanto, Sabtu mengemukakan sesuai dengan rencana yang sudah disepakati, kegiatan jalan sehat yang dilakukan akan melewati rumah masa kecil Wapres Budiono. Hal itu dilakukan untuk mengenang masa kecil Pak Boed, demikian Wapres biasa disapa. "Kami sengaja menggunakan jalur itu. Ini untuk mengenang masa kecil," katanya mengungkapkan.
Ia mengatakan, dalam kegiatan itu untuk jalur dimulai dari SMAN I Blitar, Jalan A Yani lalu Jalan Dr Wahidin, Jalan Cokro Aminoto, Jalan Sultan Agung, hingga kembali ke lokasi sekolah. Selain melewati rumah masa kecil Wapres Budiono, kegiatan yang direncanakan diikuti oleh lebih dari 500 orang itu juga melewati rumah masa kecil Ibu Herawati yang merupakan istri Wapres Budiono, Jalan Sultan Agung, Kota Blitar.
Kemenakan Budiono, Bambang Hari Subeno yang ditugasi menjaga rumah masa kecil Wapres Budiono ini mengatakan rumah itu selalu dijaga dengan rapi. Walaupun tidak ditempati, rumah itu selalu dirawat, agar tidak rusak. "Rumah itu selalu dijaga dengan rapi. Kami sudah mendapat amanat untuk menjaganya," katanya.
Walaupun Wapres Budiono datang ke Blitar, Bambang mengatakan rencananya ia tidak akan mampir ke rumah masa kecilnya, dan hanya lewat saja mengikuti acara jalan pagi.