Selasa 17 Aug 2010 03:24 WIB

Taufiq Kiemas tidak Hadir karena Sakit

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Puan Maharani, mengatakan bahwa Ketua MPR Taufiq Kiemas masih sakit sehingga tidak hadir pada sidang bersama DPR RI dan DPD RI dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono."Pak Taufiq tidak hadir karena masih sakit bukan karena ada persoalan politik," kata Puan Maharani di Gedung MPR/DPR, Jakarta, Senin.

Puan yang adalah putri dari Taufiq Kiemas ini mengatakan, ayahnya sudah keluar dari rumah sakit dan sekarang berada di rumah karena dalam proses pemulihan.Dokter yang merawatnya di rumah sakit, kata dia, meminta agar Taufiq Kiemas beristirahat dulu di rumah selama sebulan agar fungsi organ bagian dalam tubuhnya pulih dan kembali normal."Pak Taufiq sudah mengajukan permohonan untuk istirahat selama sebulan kepada pimpinan MPR atas rekomendasi dokter dari rumah sakit," katanya.

Menurut dia, meskipun berada di rumah tapi Taufiq Kiemas terus mengikuti perkembangan politik yang terjadi.

Sebelumnya, Taufiq Kiemas di rawat di Rumah Sakit MMC di Jalan Raya Rasuna Said, Jakarta, karena menderita sakit jantung dan kelelahan, mulai 29 Mei lalu.Saat itu, Taufiq yang berusia 70 tahun kondisinya lemah dan agak sulit bicara. Pada Mei 2009, Taufiq Kiemas juga pernah menjalani perawatan di rumah sakit yang sama karena mengalami gangguan jantung.

sumber : ant

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement