Ahad 25 Jul 2010 04:49 WIB

DPR Ancam Lagi Potong Anggaran KPK

Rep: wul/ Red: irf
Demo skandal Bank Century
Foto: Edwin/Republika
Demo skandal Bank Century

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Ancaman pemotongan anggaran kembali dilayangkan Tim Pengawas Century DPR pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Komisi antikorupsi ini pun konsisten menyelidiki kasus skandal bailout Century

"Nggak ada masalah (kalau dipotong) kita nanti kerja sesuai anggaran," ujar Plh Ketua KPK Haryono Umar,Sabtu (24/7). Bukan sekali ini saja DPR melontarkan ancaman akan memotong anggaran KPK. Namun kali ini ketiga institusi penegak hukum lainnya yaitu Kejaksaan Agung dan Kepolisian dinilai tidak serius dalam mengusut skandal bailout Bank Century yang diduga merugikan negara Rp 6,7 triliun.

Haryono pun hanya bisa pasrah karena soal anggaran sepenuhnya kewenangan DPR. "KPK hanya pelaksana aturan dan UU yang sudah disetujui DPR dan akan bekerja sesuai anggaran yang diterima," tegas Haryono.

Sebelumya, Komisi Hukum DPR ini pun mengancam akan memotong anggaran ketiga lembaga penegak hukum tersebut. "DPR punya kewenangan mengurangi anggaran bila menganggap kinerja tiga lembaga tersebut mengecewakan," ungkap anggota Tim Pengawas Kasus Bank Century Bambang Soesatyo

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement