Rabu 20 Oct 2021 23:06 WIB

Siswi SMA di Bandar Lampung Pingsan Setelah Divaksin

Ptri pingsan setelah mengikuti vaksinasi massal di kampus Universitas Malahayati.

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Andri Saubani
Seorang pelajar menerima suntikan vaksin Covid-19 saat vaksinasi massal bagi peserta didik di Gedung Serba Guna (GSG) Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Bandar Lampung, Lampung. (ilustrasi)
Foto: Antara/Ardiansyah
Seorang pelajar menerima suntikan vaksin Covid-19 saat vaksinasi massal bagi peserta didik di Gedung Serba Guna (GSG) Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Bandar Lampung, Lampung. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG – Seorang siswi kelas 10 IPS SMA Negeri 7 Bandar Lampung, Putri pingsan setelah  mengikuti vaksinasi massal di kampus Universitas Malahayati, Rabu (20/10). Putri dilarikan ke RS Bhayangkara menggunakan mobil ambulans.

Keterangan yang diperoleh Republika.co.id, Rabu (20/10), putri salah satu dari 56 siswi SMAN 7 yang terdaftar dalam program vaksinasi Covid-19 massal di kampung Universitas Malahayati. Program vaksinasi massal tersebut digelar alumni Akabri tahun 1999.

Baca Juga

Putri, siswi SMAN 7 Bandar Lampung itu datang ke Universitas Malahayati untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan AKABRI 1999. Putri seusai mendapatkan suntikan vaksin Sinovac menempati tempat duduk yang disediakan untuk menunggu gejala pascasuntik.

Di kursi pascasuntik, tiba-tiba Putri jatuh dari kursinya dan pingsan. Teman-teman Putri segera menolong. Namun, Putri tidak sadarkan diri. Para penyelenggara membawa Putri ke luar ruangan menuju mobil ambulans.

Wakil Kepala Sekolah SMAN 7 Bandar Lampung Kuswan membenarkan salah seorang siswinya jatuh pingsan setelah mendapat suntikan vaksin di Malahayati. “Pada awalnya dia sehat-sehat saja,” kata Kuswan kepada wartawan, Rabu (20/10).

Dia mengatakan, seluruh siswa dan siswi SMAN 7 Bandar Lampung yang ikuti vaksinasi massal di kampus Malahayati dalam kondisi sehat dan siap untuk mendapatkan suntikan dosis vaksin. Sejumlah siswa tersebut ingin mendapatkan vaksin dosis kedua.

 

Dia belum bisa menjawab penyebab Putri jatuh pingsan setelah mendapatkan suntikan vaksin. Namun, dia menyatakan tidak ada riwayat penyakit di tubuh Putri, dan diduga belum sarapan. Tapi, ujar dia, masih menunggu hasil dari medis.

Program vaksinasi massal tersebut digelar lulusan Akabri 1999 di Kampus Universitas Malahayati, Rabu (20/10. Pembukaan vaksinasi massal dengan stok 3.000 dosis vaksin tersebut dilakukan Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement