Senin 02 Sep 2024 10:09 WIB

Content Creator Tasikmalaya Punya Wadah Baru Untuk Sharing dan Eksplor Ide Kreatif

Acara ini diselenggarakan di Aula Universitas BSI kampus Tasikmalaya.

Tasik Digital Kreatif Forum (TDKF) bekerja sama dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Tasikmalaya menggelar acara
Foto: Universitas BSI
Tasik Digital Kreatif Forum (TDKF) bekerja sama dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Tasikmalaya menggelar acara "Sharing Ilmu Bareng TDKF" dengan tema "Langkah Mudah Menjadi Content Creator Tanpa Ribet."

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Tasik Digital Kreatif Forum (TDKF) bekerja sama dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Tasikmalaya menggelar acara "Sharing Ilmu Bareng TDKF" dengan tema "Langkah Mudah Menjadi Content Creator Tanpa Ribet." Acara ini diselenggarakan di Aula Universitas BSI kampus Tasikmalaya, pada Rabu (28/8/2024).

Kegiatan sharing tersebut salah satunya menghadirkan Dhesti Bella Setia, seorang Talent Show dan Content Creator. Tes Dhesti, nama bekennya, memberikan kesan positif terhadap acara tersebut, menilai bahwa kegiatan ini sangat seru dan edukatif.

Baca Juga

"Acara TDKF hari ini seru banget. Sharing dengan host, audiens, dan para narasumber lain menambah ilmu dan wawasan tentang content creator dan self-development. Panitianya juga sangat profesional. Semoga event-event positif dari TKDF seperti ini tetap berlangsung ke depannya," ujar Teh Dhesti.

Melalui kegiatan yang diadakan oleh TDKF ini, anak muda Tasikmalaya diharapkan dapat lebih mengeksplorasi dan mengembangkan kemampuan diri mereka, terutama dalam bidang content creator yang semakin relevan di era digital saat ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement