Rabu 13 Mar 2024 10:28 WIB

Transformasi Pendidikan: Workshop AI di Universitas BSI Membuka Horison Baru

Para peserta diperkenalkan sekaligus praktek penggunaan tools AI

Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sukses menggelar workshop Artificial Intelegence (AI) dengan tema Pemanfaatan Teknologi Kecerdasan Buatan/Artificial Intelligence (AI) Dalam Dunia Pendidikan. Workshop ini berlangsung di Aula Universitas BSI Kampus Fatmawati, Rabu (28/2/2024) dan dihadiri 21 guru SMA sederajat yang berdomisili Jakarta Selatan hingga Depok.
Foto: dok UBSI
Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sukses menggelar workshop Artificial Intelegence (AI) dengan tema Pemanfaatan Teknologi Kecerdasan Buatan/Artificial Intelligence (AI) Dalam Dunia Pendidikan. Workshop ini berlangsung di Aula Universitas BSI Kampus Fatmawati, Rabu (28/2/2024) dan dihadiri 21 guru SMA sederajat yang berdomisili Jakarta Selatan hingga Depok.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sukses menggelar workshop Artificial Intelegence (AI) dengan tema “Pemanfaatan Teknologi Kecerdasan Buatan/Artificial Intelligence (AI) Dalam Dunia Pendidikan”. Workshop ini berlangsung di Aula Universitas BSI Kampus Fatmawati, Rabu (28/2/2024) dan dihadiri 21 guru SMA sederajat yang berdomisili Jakarta Selatan hingga Depok. 

Mahmud Safudin selaku kepala kampus Universitas BSI kampus Fatmawati sekaligus ketua panitia acara mengatakan bahwa kegiatan ini sangat menarik dan syarat akan keilmuan baru. Ia juga menyampaikan workshop ini menghadirkan Amin Nur Rais selaku tutor dan Sri Diantika selaku asisten tutor.

“Sangat menarik materi yang disampaikan oleh narasumber, terbukti berbagai pertanyaan bahkan diskusi antar peserta dengan narsum berjalan seru dan menyenangkan. Dari beberapa pertanyaan yang ada, banyak dari kalangan pengajar atau guru yang masih awam mengenai AI,” ungkapnya dalam rilis yang diterima, Selasa (5/3).

Dalam workshop ini, kata Mahmud, para peserta diperkenalkan sekaligus praktek penggunaan tools AI yakni Chat GPT dan Playground AI. 

Amin Nur Rais, selaku tutor utama memberikan pemahaman dan contoh praktek praktis dalam menggunakan aplikasi tersebut. Sementara itu, Muhammad Raya salah satu peserta dari SMK Selagan, mengungkapkan bahwa workshop ini sangat bermanfaat dan menginspirasi dalam pengembangan kreativitas guru untuk menunjang pembelajaran di sekolah. 

“Saya sangat senang sekali mendapatkan pelatihan hari ini, dengan AI kita terbantu untuk mendapatkan ide dan menunjang kreativitas baru,” ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement