REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Pengurus Cabang Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia Kabupaten Kubu Raya kembali melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan dan Penanganan Stunting di Kabupaten Kubu Raya bersama DPC IWAPI Kubu Raya. Adapun Kegiatan ini bekerjasama dengan SDM PKH Kecamatan Teluk Pakedai.
Kali ini kegiatan edukasi pencegahan dan penanganan stunting yang dilaksanakan oleh DPC IWAPI Kubu Raya berada di Kecamatan Teluk Pakedai, Kabupaten Kubu Raya, setelah sebelumnya dilaksanakan di Kecamatan Sungai Ambawang dan Kecamatan Sungai Raya.
Wakil Ketua Umum I DPC IWAPI Kubu Raya Putriana mengatakan dalam kata sambutannya bahwa kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka untuk membantu pemerintah dalam mengentaskan stunting di Kubu Raya.
"Selain kegiatan kewirausahaan atau pelatihan-pelatihan dalam hal dunia usaha, kami juga melaksanakan kegiatan sosialisasi stunting ini, guna untuk membantu pemerintah Kabupaten Kubu Raya dalam mengentaskan stunting," ujarnya dalam keterangan tulis, Rabu (21/6/2023).
Selain edukasi stunting, kegiatan ini juga dirangkai dengan sharing membangun usaha oleh pengurus DPC IWAPI Kubu Raya. Kegiatan sosialisasi pencegahan dan penanganan stunting ini akan dilanjutkan di dua kecamatan lainnya, yaitu Kecamatan Kuala Mandor B dan Kecamatan Terentang.