Ahad 21 May 2023 07:56 WIB

FX Rudi Sebut tak Tahu Gibran Dipanggil DPP PDIP

Ketua DPC PDIP Solo sebut tidak mengetahui Walkot Solo Gibran dipanggil DPP PDIP.

Rep: c02/ Red: Bilal Ramadhan
Fx Rudy ketika ditemui di kediamannya, Sabtu (20/5/2023). Ketua DPC PDIP Solo sebut tidak mengetahui Walkot Solo Gibran dipanggil DPP PDIP.
Foto: Republika/Alfian
Fx Rudy ketika ditemui di kediamannya, Sabtu (20/5/2023). Ketua DPC PDIP Solo sebut tidak mengetahui Walkot Solo Gibran dipanggil DPP PDIP.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo mengaku tak tahu menahu soal pemanggilan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming oleh sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. 

"Tekono sek nyeluk, karo kejadian kemarin, wong kejadian kemarin we ora ngerti," kata Rudy ketika ditemui di kediamannya, Sabtu (20/5/2022) malam. 

Baca Juga

Rudy menjelaskan bahwa ia tidak tahu menahu soal kejadian relawan Jokowi se-jateng Jatim yang mendukung Ketum Gerindra Prabowo Subianto. Pasalnya sejak kemarin malam sekitar pukul 9 malam, ia mengaku dirinya sedang berziarah di makam Bung Karno di Blitar, Jawa Timur. 

"Aku ra weruh kulo mangkat king mriki setengah 9 bengi tekan mriko setengah siji, terus saya nyekar tidak tidur sampai pagi, mandi lanjut acara deklarasi," katanya.

Sebagai kader partai, Rudy mengaku bahwa pihaknya fokus pada apa yang ditugaskan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Yakni, untuk pemenangan di pemilihan presiden dan pemilihan legislatif 2024 mendatang. 

"Saya hanya ditugasi ketua umum memenangkan pemilihan presiden dan Legislatif, sudah. Karena aku tegak lurus kok sudah itu saja," katanya menjelaskan.

Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengungkapkan bahwa dirinya dipanggil oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Senin mendatang. "(Respons partai?) Bukan teguran tapi saya hari Senin pagi saya menghadap ke DPP, eh dipanggil. Mungkin terkait itu (dukungan relawan untuk Prabowo)," kata Gibran ketika ditemui di benteng Vastenburg, Sabtu (20/5/2023). 

Gibran menegaskan bahwa pihaknya dihubungi langsung oleh Hasto terkait pemanggilan tersebut. "Tadi pagi secara lisan. Iya pak sekjen," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement