Rabu 11 Jan 2023 07:22 WIB

Kota Padang Siapkan 46 Event untuk Gaet Wisatawan

Event Kota Padang terintegrasi dengan destinasi wisata unggulan.

Wisatawan berkunjun ke Jembatan Siti Nurbaya, di Padang, Sumatera Barat, Jumat (14/2/2020). Pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) menyiapkan 46 event prestisius dalam kalender event 2023.
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Wisatawan berkunjun ke Jembatan Siti Nurbaya, di Padang, Sumatera Barat, Jumat (14/2/2020). Pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) menyiapkan 46 event prestisius dalam kalender event 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Pemerintah Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) menyiapkan 46 event prestisius dalam kalender event 2023. Kalender event tersebut diluncurkan secara resmi pada Selasa (10/1/2023) malam.

"Melalui kalender event 2023 ini Pemerintah Kota Padang berupaya menggaet para wisatawan baik dari luar negeri atau lokal untuk datang," kata Wali Kota Padang Hendri Septa, usai peluncuran di Padang, Selasa malam.

Baca Juga

Ia menyebutkan puluhan event tersebut akan diwarnai dengan berbagai festival, atraksi serta pertunjukkan seni maupun budaya yang menarik untuk disaksikan pengunjung. Beberapa di antaranya adalah festival tahunan yang terus dipertahankan seperti Festival Batang Arau, Festival Siti Nurbaya, Serak Gulo, dan banyak lainnya.

Menariknya, kata Hendri, puluhan event yang ada dalam kalender pariwisata Padang tersebut juga terintegrasi dengan destinasi-destinasi unggulan yang ada di kota setempat.

"Alhamdulillah dengan melandainya COVID-19 serta dicabutnya status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) oleh Presiden RI maka aktivitas luar ruang bisa dimaksimalkan," jelasnya.

Jika menilik daftar kalender event yang telah disusun oleh Pemerintah Kota Padang maka diketahui rata-rata setiap bulannya ada empat hingga lima event yang terlaksana. Meskipun demikian Hendri menyatakan Pemkot Padang tidak menutup kesempatan jika ada kelompok, instansi, atau pun pihak-pihak yang ingin membuat event di luar 46 event yang sudah direncanakan. 

Ia berharap dengan menggeliatnya sektor pariwisata akan menggerakkan ekonomi masyarakat serta memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Untuk menyukseskan kalender yang telah dibuat itu Pemkot Padang juga akan menggandeng biro-biro perjalanan yang ada untuk menarik pengunjung. Ia menjelaskan berbagai persiapan serta perencanaan yang disiapkan pihaknya juga demi mendukung agenda Visit Beautiful West Sumatera (VBWS) 2023 yang telah dicanangkan oleh pemerintah provinsi.

Pada bagian lain, peluncuran kalender event Padang untuk 2023 tampak dihadiri oleh Sekretaris Daerah Padang Andre Algamar, Pelaksana tugas Kepala Dinas Pariwisata Arfian, tokoh masyarakat, ninik-mamak, dan lainnya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement