Rabu 07 Dec 2022 15:30 WIB

Bom Kantor Polisi, Polres Bogor Perketat Penjagaan Gerbang

Semua Polsek di Bogor juga diminta perketat penjagaan markas masing-masing.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Ilham Tirta
Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin.
Foto: Republika/Shabrina Zakaria
Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Polres Bogor dan semua Polsek di bawahnya memperketat penjagaan gerbang masing-masing. Hal itu dilakukan pascaledakan bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Bandung pada Rabu (7/12/2022), pagi.

“Khususnya di mako-mako Polsek maupun di mako Polres,” kata Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin, Rabu (7/12/2022).

Baca Juga

Sejak Rabu pagi, gerbang Polres Bogor dijaga oleh sekitar tujuh orang personel. Masing-masing personel dibekali dengan sebuah senjata.

Setiap pengunjung diminta membuka jaket dan semua barang bawaannya diperiksa. Bahkan, bagasi motor juga dibuka untuk diperiksa secara detail. "Untuk mendeteksi dan mengantisipasi supaya tidak terjadi di tempat kita,” ujarnya.

Kapolsek Citeureup, Kompol Eka Chandra Mulyana mengatakan, pihaknya kini menutup gerbang utama. “Kita periksa setiap tamu yang datang. Di gerbang dijaga petugas dan ditutup,” kata dia.

Kehidupan adalah anugerah berharga dari Allah SWT. Segera ajak bicara kerabat, teman-teman, ustaz/ustazah, pendeta, atau pemuka agama lainnya untuk menenangkan diri jika Anda memiliki gagasan bunuh diri. Konsultasi kesehatan jiwa bisa diakses di hotline 119 extension 8 yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Hotline Kesehatan Jiwa Kemenkes juga bisa dihubungi pada 021-500-454. BPJS Kesehatan juga membiayai penuh konsultasi dan perawatan kejiwaan di faskes penyedia layanan
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement