Ahad 25 Sep 2022 20:15 WIB

Stok Vaksin Booster Covid-19 di Tasikmalaya Diklaim Masih Tersedia

Vaksin Covid-19 masih tersedia untuk vaksinasi dosis kedua dan booster

Rep: Bayu Adji P/ Red: Esthi Maharani
 Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat, mengatakan, saat ini stok vaksin Covid-19 masih tersedia, baik untuk vaksinasi dosis kedua maupun untuk vaksinasi dosis ketiga (booster)
Foto: Republika/Bayu Adji P
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat, mengatakan, saat ini stok vaksin Covid-19 masih tersedia, baik untuk vaksinasi dosis kedua maupun untuk vaksinasi dosis ketiga (booster)

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya mengeklaim stok vaksin Covid-19 masih tersedia. Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Uus Supangat, mengatakan, saat ini stok vaksin Covid-19 masih tersedia, baik untuk vaksinasi dosis kedua maupun untuk vaksinasi dosis ketiga (booster). Menurut dia, tak ada kendala terkait stok vaksin.

"Saya kira stok vaksin yang ada saat ini masih cukup untuk memberikan pelayanan. Ketersediaan stok vaksin masih sesuai perhitungan untuk mencapai target," kata dia saat dikonfirmasi Republika, Ahad (25/9/2022).

Uus menambahkan, pihaknya juga terus menyasar sasaran vaksinasi secara rutin. Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 masih terus dilakukan, baik di puskesmas maupun tempat layanan publik, seperti pusat perbelanjaan Asia Plaza (AP). Selain itu, pelaksanaan vaksinasi juga dilakukan oleh aparat kepolisian di berbagai tempat publik.

"Tidak ada kendala sejauh ini. Bahkan kami juga telah melakukan booster kedua untuk para nakes," ujar dia.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya per 24 September 2022, cakupan vaksinasi dosis pertama di daerah itu telah mencapai 92,38 persen dan vaksinasi dosis kedua mencapai 74,47 persen. Sementara cakupan vaksinasi booster pertama telah mencapai 54,05 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement